INDONESIANEWS.TV – BARCELONA: La Liga 2023/2024 pekan ke-35, Barcelona mengalahkan Real Sociedad dengan skor 2-0 di Estadio Olimpico Lluis Companys, Selasa (14/5/2024) dini hari WIB.

Dua gol kemenangan Barcelona pada laga ini masing-masing tercipta di babak pertama lewat aksi Lamine Yamal dan eksekusi penalti Raphinha di akhir babak kedua.

Berkat hasil ini, Barcelona berhak kembali ke peringkat kedua klasemen dengan poin 76, menggeser Girona. Sementara itu, Sociedad menduduki peringkat ketujuh dengan poin 54.

Barcelona mencoba langsung bermain agresif sejak awal laga. Namun, sejumlah peluang yang didapat tuan rumah masih gagal dimaksimalkan menjadi gol.

Barca baru bisa memecah kebuntuan pada menit ke-40 lewat aksi Yamal. Diawali build up serangan cantil, assist Ilkay Gundogan mampu dituntaskan Yamal menjadi gol.

Memasuki babak kedua, Barca masih mendominasi permainan. Namun, mereka kesulitan untuk membongkar pertahanan rapat tim tamu. Di sisi lain, Sociedad beberapa kali mengancam lini belakang tuan rumah.

Saat laga memasuki masa injury time, wasit memberi penalti kepada Barca usai VAR, menilai ada pelanggaran yang terjadi di kotak terlarang. Raphinha pun sukses menuntaskan penalti ini menjadi gol kedua tuan rumah. (Amin)

Add comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Indonesianews.tv merupakan portal berita dalam format full video, dengan rubrik antara lain NEWS, TALKSHOW, LIVE STREAMING, dan MAGAZINE yang dikerjakan profesional jurnalis, perwarta TV, dan webmaster.