INDONESIANEWS.TV – MADURA: Persib Bandung menjadi juara BRI Liga 1 2023/2024. Gelandang Persib Bandung, Marc Klok tak bisa menyembunyikan rasa gembiranya tersebut, mengaku bahwa gelar juara ini merupakan mimpinya yang jadi kenyataan.
“Saya sangat senang. Kemenangan ini untuk semua anggota tim, pelatih, semua staff, ofisial, suporter dan semua warga Bandung,” ucap Klok, usai laga.
“Kemenangan ini seperti mimpi. Terima kasih,” sambungnya.
Persib Bandung sukses memastikan diri menjuarai BRI Liga 1 2023/2024. Hal ini menyusul sukses mereka meraih kemenangan 3-1 atas Madura United pada laga leg kedua Final BRI Liga 1 2023/2024.
Tiga gol Maung Bandung pada laga yang dihelat di Stadion Gelora Bangkalan Madura, Jumat (31/5/2024) ini dicetak David da Silva, Marc Klok, dan Beckham Putra. Sementara, gol Madura United dicetak Slamet Nurcahyo.
Kemenangan ini membawa Persib Bandung menang 6-1 secara agregat. Pada laga leg pertama, Maung Bandung sukses mengandaskan Laskar Sapeh Kerrap tiga gol tanpa balas.
Lebih lanjut, pelatih Bojan Hodak menyebut bahwa laga leg kedua tak mudah bagi anak asuhnya. Pasalnya, menurut pelatih asal Kroasia tersebut, Madura United memberi perlawanan sengit terhadap Ciro Alves dan kawan-kawan.
“Ini adalah laga sulit. Madura bermain sangat bagus untuk mencoba menyerang pertahanan kami. Namun, pertahanan kami bagus,” kata Hodak.
“Namun, pada babak kedua, kami punya ruang mengembangkan permainan dan bisa lebih mendominasi pertandingan,” ia menambahkan. (Amin)
Add comment