INDONESIANEWS.TV – BEIJING: China meluncurkan kampanye larangan penangkapan ikan di laut pada musim panas, guna memobilisasi otoritas penegak hukum di kawasan pesisir untuk melindungi sumber daya perikanan laut, kata badan keamanan pantai China (China Coast Guard/CCG).

Aktivitas ilegal dan kriminal yang melibatkan industri perikanan akan menjadi sasaran kampanye ini.

Kampanye itu diluncurkan bersama oleh Kementerian Pertanian dan Urusan Pedesaan China, CCG, dan Kementerian Keamanan Publik China.

Otoritas daerah diwajibkan mengatur tangkapan jenis perikanan ekonomi khusus yang diperbolehkan untuk ditangkap, tanpa memengaruhi larangan penangkapan ikan pada musim panas secara umum.

Pengawasan terhadap sasaran-sasaran utama yang melibatkan risiko tinggi aktivitas ilegal atau kriminal serta area-area utama akan ditingkatkan, menurut CCG.

China memberlakukan larangan penangkapan ikan pada musim panas yang ditargetkan di perairan pesisirnya, pada Rabu (1/5/2024).

Hampir 120.000 kapal penangkap ikan dan kapal bantu telah kembali ke pelabuhan sesuai dengan larangan tersebut, seperti dikonfirmasi CCG. (Amin)

Add comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Indonesianews.tv merupakan portal berita dalam format full video, dengan rubrik antara lain NEWS, TALKSHOW, LIVE STREAMING, dan MAGAZINE yang dikerjakan profesional jurnalis, perwarta TV, dan webmaster.